Friday, 4 July 2014
Kecewa
"Aku sudah biasa dikecewakan. Nampaknya kali ini aku sudah kebal. Kekecewaan memang akan terus melanda, aku sudah pernah mengalami yang lebih berat dari pada ini" -NH
Sunday, 25 May 2014
Laporan Kunjungan Ke Monumen Pers Nasional
Destinasi ke-2 study tour setelah Lokananta yaitu Monumen
Pers. Kunjungan ini sekaligus mengakhiri perjalanan kami di Solo. Monumen Pers
merupakan tempat yang cukup lengkap soal dunia jurnalisme. Di dalamnya terdapat
banyak hal seputar jurnalisme dan sejarahnya. Terdapat semacam museum pers di
Monumen Pers dengan koleksi-koleksi dan diorama-diorama seputar sejarah pers.
Tidak hanya memperlihatkan koleksi-koleksi, di dalam Monumen Pers juga terdapat
perpustakaan.
Gedung Monumen Pers cabang
Surakarta awalnya adalah Rumah Makan. Lalu diresmikan menjadi Monumen Pers
Nasional pada tanggal 9 Februari 1978. Peresmian tersebut dihadiri oleh
Presiden Soeharto. Selanjutnya, Monumen Pers Nasional ini dikelola oleh Yayasan
Pengelola Sarana Pers. Dalam perkembangan berikutnya, yaitu pada tahun 2002,
Monumen Pers Nasional ditetapkan menjadi
Unit Pelaksana Teknis di bawah Kementerian Komunikasi dan Informatika.
Saat ini, Monumen Pers berdiri
dia atas sebuah lahan dan mencakup empat unit bangunan permanen. Masing-masing
satu gedung induk untuk Convention Hall, dua unit berlantai dua. Lalu ada lagi
satu gedung di belakang yang diperuntukkan sebagai ruang perkantoran.
Di dalam Monumen Pers terdapat
banyak koleksi yang berhubungan dengan sejarah pers. Misalnya saja koleksi
mesin pemancar radio, mesin ketik, pakaian dan koleksi sastrawan dan wartawan
seperti Trisno Yuwono, Hendro Subroto, H. Sumartoyo, kamera milik Fuad Muhammad
Syafruddin, Abdul Anang Hamidan, K. Nadha, dan lain-lain.
Tidak hanya koleksi-koleksi
barang saja, diorama juga dipamerkan di dalam Monumen Pers ini. Diorama-diorama
yang ada adalah diorama tentang perkembangan pers di Indonesia. Diorama yang
ada menjelaskan tentang masing-masing era. Misalnya saja pada zaman prasejarah,
zaman penjajahan Belanda di Indonesia, penjajahan Jepang, zaman awal kemerdekaan,
era orde baru, serta masa reformasi.
Selain barang-barang koleksi dan
diorama, ada pula koleksi Monumen Pers yang lain. Koleksi yang ada antara lain
koleksi artikel-artikel jurnalisme, surat kabar-surat kabar dari berbagai era
seperti zaman sebelum kemerdekaan, setelah kemerdekaan, serta surat kabar
lainnya yang pernah singgah sebagai sejarah pers di Indonesia.
Saturday, 24 May 2014
Laporan Kunjungan ke Lokananta
Senin 12 Mei 2014, kami
mahasiswa-mahasiswi Jurusan Ilmu Komunikasi UGM melakukan kunjungan ke Solo.
Berkaitan dengan mata kuliah kami yaitu Sejarah Ilmu Komunikasi dan Media, kami
memiliki dua destinasi dalam rangkaian study
tour ini. Tempat pertama yang kami kunjungi di Solo adalah Lokananta.
Setelah Lokananta, kami melanjutkan kunjungan ke Monumen Pers.
Lokasi pertama yang kami kunjungi adalah
Lokananta. Lokananta adalah perusahaan rekaman tertua di Indonesia. Berangkat
dari berbagai macam rekaman seperti pidato sampai lagu, Lokananta masih berdiri
hingga kini sebagai perusahaan rekaman. Lokananta bisa dikatakan sarana yang
dapat menyatukan dan menghubungkan Indonesia. Berbagai daerah di Indonesia bisa
saling menjangkau dan mengenal kebudayaan satu sama lain salah satu alasannya
karena keberadaan Lokananta ini. Dalam kunjungan ke Lokananta, dijelaskan
seputar sejarah dari Lokananta sendiri.
Berawal dari para sesepuh yang memiliki
keinginan untuk menyatukan kesenian-kesenian yang tersebar sehingga bisa
dinikmati oleh orang-orang se-Indonesia. Lokananta lahir secara resmi pada
tanggal 28 Oktober 1956. Tujuan utama didirikannya Lokananta ini sebenarnya
mentranskrip berita RRI dari RRI pusat, lalu digandakan menggunakan piringan
hitam dan kemudian didistribusikan ke RRI per daerah. Lalu pada tahun 1960-an,
kegiatan yang dilakukan Lokananta berkembang. Tidak hanya mensuplai siaran RRI,
Lokananta sudah mulai mendapat hak untuk mengkomersialkan produk rekaman. Saat
itu Lokananta berada di bawah Departemen Penerangan.
Seiring dengan perkembangan zaman,
piringan hitam mulai berkurang kepopuleran dan eksistensinya. Hingga pada tahun
1972, Lokananta tidak lagi memproduksi piringan hitam. Produksi rekaman
Lokananta sudah beralih ke bentuk kaset. Perkembangan Lokananta kembali
terlihat pada tahun 1980-an, dimana pemerintah memberi kewenangan untuk
mengkomersialisasikan video dengan berbagai format.
Kesulitan juga pernah dialami oleh
Lokananta, yaitu pada tahun 1998, disaat Abdurrahman Wahid (Gus Dur)
membubarkan Departemen Penerangan. Lokananta yang berada di bawah Departemen
Penerangan pun akhirnya dilikuidasi sampai dengan tahun 2001. Setelah itu
Lokananta resmi menjadi bagian dari Perum Percetakan Negara pada tahun 2004.
Namun kegiatan di bidang percetakan hingga saat ini masih dalam proses. Kala
itu Lokananta memiliki visi yaitu sebagai pusat multimedia Indonesia bagian
Surakarta.
Pada tahun 1970-1980an baru ada studio di
Lokananta. Musisi pertama yang melakukan rekaman di Lokananta adalah Upit
Sarimanah, penyanyi asal Sunda. Fungsi adanya studio di lokananta yaitu untuk
mengisi materi, visi dan misi kebudayaan, serta rekaman seniman-seniman musik
seperti Waldjinah, Gesang, dan lain-lain. Dulu, untuk memproduksi suatu
rekaman, Lokananta mendapatkan subsidi dari pemerintah.
Lokananta dalam sejarahnya juga memiliki
pencapaian atau prestasi. Pencapaian tersebut antara lain pencetakan lagu
Indonesia Raya untuk pertama kali dilakukan di Lokananta, selain itu ada pula
pidato-pidato Bung Karno yang juga disimpan sebagai arsip hingga kini. Di era
yang modern ini, Lokananta juga dipakai rekaman oleh beberapa seniman ternama
masa kini seperti Glen Fredley, White Shoes, dan lain-lain. Format rekaman yang
diproduksi pun bisa audio maupun video.
Karena berhubungan dengan sejarah-sejarah
bangsa, Lokananta menyimpan beberapa arsip nasional. Namun karena sebagian
besar adalah bentuk visual, maka Lokananta hanya menyimpan. Lokananta yang dulu
dan sekarang pun berbeda. Dahulu Lokananta berada di bawah Departemen
Penerangan, namun sekarang sudah BUMN. Misalnya saja gedungnya. Dulu Gedung
Lokananta pernah 10 tahun tidak beroperasi, lalu mendapatkan subsidi untuk
renovasi dan lain sebagainya. Dalam hal persaingan dengan studio lain,
Lokananta memiliki perbedaan tersendiri dan dapat diakui sebagai keunggulan.
Lokananta memiliki mixer yang berbeda dengan studio-studio lain.
Di Lokananta juga ada kegiatan re-mastering. Re-mastering adalah kegiatan
merekam ulang rekaman master ke dalam bentuk digital. Kegiatan ini
dilakukan untuk rekaman siaran RRI terdahulu. Tujuan dilakukannya re-mastering yaitu agar rekaman siaran lama yang
masih berupa vinyl atau piringan hitam tidak rusak dimakan
usia. Semua rekaman siaran berupa piringan hitam diambil dari semua RRI
se-Indonesia, lalu dikumpulkan di RRI pusat, dan disimpan di Lokananta. Sejak
tahun 2004, penyimpanan ini terasa tidak terlalu optimal. Oleh karena itu lah master secepatnya digitalkan lewat proses re-mastering supaya tidak rusak. Proses re-mastering ini dilakukan sejak 2004-2007.
Saat ini proses ini sudah mencapai 95%, 5% sisanya hanya proses perapian saja.
Cara re-mastering yaitu petugas harus
mendengarkan ulang rekaman, lalu mendigitalisasikan dari bentuk piringan hitam
atau pita kaset menjadi digital. Selama proses re-mastering ini, sudah ada sekitar 5000-an master yang didigitalisasikan.
Bangunan dari Lokananta sendiri
disesuaikan dengan fungsinya. Misalnya saja ruangan studio yang cukup besar
memakai bahan dinding yang kedap suara. Arsitektur dan desain ruangan studio
juga kreatfi dengan adanya kayu dan bahan-bahan berbentuk kotak serta lingkaran
yang menempel di dinding. Hal ini dikarenakan pantulan suara pada sudut 90
derajat lebih baik daripada pada permukaan yang datar. Selain itu design
keseluruhan bangunan masih seperti bangunan lama. Hal ini mendukung esensi khas
pada Lokananta.
Friday, 25 April 2014
Lights, Red, and Green... (I miss that December)
[Taken from my previous post (Dec 15th, 2013). Menggambarkan kerinduan mendalam akan sebuah momen di bulan Desember]
Lights...
Cahaya kekuningan kecil banyak menerangi seluruh ruangan itu. Ruangan luas penuh dengan kursi merah busa yang menghadap ke stage. Suara berisik obrolan dan langkah kaki ratusan murid berderap, diselingi dengan bunyi dentingan lift setiap beberapa menit sekali. Alunan musik bertempo pelan dimulai, mengisi 10-15 menit proses semua duduk anteng di barisan kelas masing-masing. Those lights... felt different. Lampu kuning, langit-langit putih, dinding kedap suara berwarna biru tua dengan jendela berpenutup kayu setiap sekitar 1 meter. Beberapa AC besar dengan kaca penutup berembun yang disangsangi beberapa shuttlecock, ruangan besar bertribun berisi dengan hampir 1000 manusia tetap terasa dingin. Saat itu Desember, beberapa jendela tidak tertutup kayu penutupnya. Di luar mendung, hampir hujan. Embun.. hanya embun sejuk di benakku saat ini, mengingat Desember itu, ruangan itu, orang-orang itu...
Rok dan celana panjang bahan warna abu kehijauan nyrempet warna telur asin, kemeja putih longgar yang (enaknya) ga usah dimasukin ke rok/celana, ditambah rompi abu-abu bergaris merah membentuk pola kotak-kotak yang dikancingi, pas sekali di badanku. Di pagi mendung berembun basah dengan ruangan luas berAC banyak itu, outfit ini terasa pas. Sampai beberapa jam itu di sekolah aku masih berasa baru selesai mandi, masih segar, tapi rasanya sedikit kedinginan, ditambah faktor sugesti dengan kondisi lingkungan yang seadem itu. Aku selalu berangkat sama Syexi. Dia selalu mengantarku setiap hari, di setiap pagi cerah yang mendung dan basah berembun itu. Setiap pagi kacanya berembun, kalau aku keluar atau buka jendela, kacamataku pun berembun. 45 menit di pagi hari, mendengar radio siaran pagi JakFM sambil kedinginan menggigil memegang erat stir Syexi. She seemed chilled as well, but she always be there for me to hold on with. Desember itu, Syexi selalu membawakanku jas biru dongker berlambang OSIS SMAK 1, sekolahku, almamaterku kini. Yap, jas berbahan dingin nan tebal walaupun hanya karena berfuring, best fabric in such situation.
Red...
Tulisan merah besar sebesar spanduk terlihat jelas di depan mata. Berbagai hiasan merah. Kertas krep, bola-bola merah, topi berujung bola bulu putih. Kertas krep merah... Dipasang menghiasi, menghubungkan jendela-jendela. Pintunya... Ada hiasan... Lagi-lagi merah. Kursi-kursi yang memenuhi ruangan? Merah.
Tapi ngga merah buat baju mereka. Mereka berwarna biru. Aku lupa persis harinya. Kalau senin itu seragam. Hari lain selain kamis dan jumat (kalau ga salah sih tiap rabu) biru muda polos, warna ngademi, seragam sih, tp yaudalah.. lucu, ada kantongnya kanan kiri, sama seperti rompi kami, kantongnya kotak. Yaps, rombongan (kyknya kalo ga kamis/jumat) biru itu berdiri di ambang pintu, di luar ruangan, di dalam ruangan bagian belakang dekat pintu, dan di lift jatah-jatah terakhir. Oh iya, lift itu... bergetar dan bersuara kencang setiap naik melewati lantai 6-7. Kita menuju lantai 8, limit lift? belasan... isi real? 20an, "yang ini unlimited kok, muat muat". Apa yang terjadi? Lantai 5... Lantai 6... "KREEKKK" " AAAARRGGHH!"... Lantai 7... "TENGGG" "Hahhhhh?!" *gigglescontinue*... Lantai 8 "Ting..." What was I thinking jelang lantai 7? "fakk men u've been through this shit million times, besides, 20an, okayyy pretty good hahaa, what'an achievement", yakk aku memang punya rasa bangga tersendiri sama lift berkaca peot-peot ini, yang bikin muka gue lonjong, peot, dan gepeng at the same time tiap kali ngaca. Sedihnya gue uda ninggalin 2 lift berkaca peot itu padahal mereka baru. Pas masih fresh2nya, pak HD sempet nyuru foto2 dulu di dlm lift baru, tapi baru nyadar skrg, itu blm kesampean...
Musik? makin keras... 2 cewe (biasanya) muncul, "Syalom teman-teman!", bikin kaget? iya. We were talking each other pake volume reguler cuman kan seaula did the same fuckin thing jd ya rame bgt. Musik memelan, makin melow. Oiya, musik apa? tepatnya suara keyboard pake sound (kayaknya) grandpiano, melantunkan beberapa lagu rohani dibikin instrumental piano solo dan dibikin selo. Ga lama kok syalom2annya, muncul seseorang naik stage, "Yak pak/bu pendeta, para guru, dan murid yang saya kasihi, saya Yus Insan, mari kita berdoa..." *berdoa* trus nyanyi lagu rohani yang agak semangat kyk Bersorak-sorai Bagi Rajamu, dsb *eaak gue msh inget* I always remember this part. Guru mondar mandir. Tengok-tengok kita nyanyi apa ngga. I never nyanyi. It's forbidden in my religion of view, and I obey it. Tp demi kelancaran dan kebahagiaan bersama, kadang bibir joget-joget sendiri. Welp, yaa kadang emg ikut nyanyi, but I never mention any holly words they use. Fair enough, huh?
Green...
Green? itu di depan... on the stage, mainstreamest thing ever in December. You know it... Christmas Tree :) Lengkap sama hiasan-hiasannya, kado-kado natal boongan berbungkus warna-warni, mengkilap, bikin orang craving to grab one and find out what's inside *yang sayangnya semua orang tau itu cuma kardus kosong*. Ga cuma itu... There's no christmas essential without the red-green duet. Yaps, dimana ada merah, disitu ada hijau, dan sebaliknya. Even di tulisan sebesar spanduk diatas, ada hijau.
As always, in each and every service, pasti ngantuk *maaf*. Kalo ga salah sih pencapaian semasa SMAku salah satunya ya ini, never 100% awake during the services. Pasti ada aja sesi tidurnya. And remember! It was December! Remember the sky outside? Embun pagi? Butiran air bekas hujan semalam? Ditambah dengan *maaf saya memang ga selalu dengerin* khotbah pak/bu pendeta yang kadang memang melow. Bikin mager kalo disuru berdiri...
But I miss that December. Desember dimana ga cuma ada kebaktian pagi gitu yang dilakukan annually, tapi ada juga kebaktian/perayaan natal dimana kita pake baju bebas nuansa merah/hijau. Yang paling aku suka, itu usually held di tengah2 jadwal libur, when uda brp hari ga meet up friends dan bisa ketemu lagi + foto2 di kelas dan dapet makan minum gratis, biasanya sih mekdi/jco. 1 hal rancu yang ga teringat tapi kebayang, yang ada di ruang itu, di bulan Desember, pada perayaan itu, di pagi cerah mendung habis hujan dan berembun...It smells good, something good.
p.s : Idk if I miss highschool, but I miss that December. No offense dan maaf kalo dari sini ketauan gue seenaknya at the services, but I love it though. I love being there. Doesnt mean gue murtad kan? I am a Moslim, I believe and I obey every single terms and condition in it. But being in the part of them, the community, or should I say family *yang ga sepenuhnya kukenal* I feel something, and I love it. Tp semua uda lewat kok, buat siapapun yang ever concern about me joining that family, tenanglah, skrg aku udah tau kok rasanya masuk kelas agama Islam hahaha... I have a new family now, it's different indeed. But I always believe, differences are good.
Lights...
Cahaya kekuningan kecil banyak menerangi seluruh ruangan itu. Ruangan luas penuh dengan kursi merah busa yang menghadap ke stage. Suara berisik obrolan dan langkah kaki ratusan murid berderap, diselingi dengan bunyi dentingan lift setiap beberapa menit sekali. Alunan musik bertempo pelan dimulai, mengisi 10-15 menit proses semua duduk anteng di barisan kelas masing-masing. Those lights... felt different. Lampu kuning, langit-langit putih, dinding kedap suara berwarna biru tua dengan jendela berpenutup kayu setiap sekitar 1 meter. Beberapa AC besar dengan kaca penutup berembun yang disangsangi beberapa shuttlecock, ruangan besar bertribun berisi dengan hampir 1000 manusia tetap terasa dingin. Saat itu Desember, beberapa jendela tidak tertutup kayu penutupnya. Di luar mendung, hampir hujan. Embun.. hanya embun sejuk di benakku saat ini, mengingat Desember itu, ruangan itu, orang-orang itu...
Rok dan celana panjang bahan warna abu kehijauan nyrempet warna telur asin, kemeja putih longgar yang (enaknya) ga usah dimasukin ke rok/celana, ditambah rompi abu-abu bergaris merah membentuk pola kotak-kotak yang dikancingi, pas sekali di badanku. Di pagi mendung berembun basah dengan ruangan luas berAC banyak itu, outfit ini terasa pas. Sampai beberapa jam itu di sekolah aku masih berasa baru selesai mandi, masih segar, tapi rasanya sedikit kedinginan, ditambah faktor sugesti dengan kondisi lingkungan yang seadem itu. Aku selalu berangkat sama Syexi. Dia selalu mengantarku setiap hari, di setiap pagi cerah yang mendung dan basah berembun itu. Setiap pagi kacanya berembun, kalau aku keluar atau buka jendela, kacamataku pun berembun. 45 menit di pagi hari, mendengar radio siaran pagi JakFM sambil kedinginan menggigil memegang erat stir Syexi. She seemed chilled as well, but she always be there for me to hold on with. Desember itu, Syexi selalu membawakanku jas biru dongker berlambang OSIS SMAK 1, sekolahku, almamaterku kini. Yap, jas berbahan dingin nan tebal walaupun hanya karena berfuring, best fabric in such situation.
Red...
Tulisan merah besar sebesar spanduk terlihat jelas di depan mata. Berbagai hiasan merah. Kertas krep, bola-bola merah, topi berujung bola bulu putih. Kertas krep merah... Dipasang menghiasi, menghubungkan jendela-jendela. Pintunya... Ada hiasan... Lagi-lagi merah. Kursi-kursi yang memenuhi ruangan? Merah.
Tapi ngga merah buat baju mereka. Mereka berwarna biru. Aku lupa persis harinya. Kalau senin itu seragam. Hari lain selain kamis dan jumat (kalau ga salah sih tiap rabu) biru muda polos, warna ngademi, seragam sih, tp yaudalah.. lucu, ada kantongnya kanan kiri, sama seperti rompi kami, kantongnya kotak. Yaps, rombongan (kyknya kalo ga kamis/jumat) biru itu berdiri di ambang pintu, di luar ruangan, di dalam ruangan bagian belakang dekat pintu, dan di lift jatah-jatah terakhir. Oh iya, lift itu... bergetar dan bersuara kencang setiap naik melewati lantai 6-7. Kita menuju lantai 8, limit lift? belasan... isi real? 20an, "yang ini unlimited kok, muat muat". Apa yang terjadi? Lantai 5... Lantai 6... "KREEKKK" " AAAARRGGHH!"... Lantai 7... "TENGGG" "Hahhhhh?!" *gigglescontinue*... Lantai 8 "Ting..." What was I thinking jelang lantai 7? "fakk men u've been through this shit million times, besides, 20an, okayyy pretty good hahaa, what'an achievement", yakk aku memang punya rasa bangga tersendiri sama lift berkaca peot-peot ini, yang bikin muka gue lonjong, peot, dan gepeng at the same time tiap kali ngaca. Sedihnya gue uda ninggalin 2 lift berkaca peot itu padahal mereka baru. Pas masih fresh2nya, pak HD sempet nyuru foto2 dulu di dlm lift baru, tapi baru nyadar skrg, itu blm kesampean...
Musik? makin keras... 2 cewe (biasanya) muncul, "Syalom teman-teman!", bikin kaget? iya. We were talking each other pake volume reguler cuman kan seaula did the same fuckin thing jd ya rame bgt. Musik memelan, makin melow. Oiya, musik apa? tepatnya suara keyboard pake sound (kayaknya) grandpiano, melantunkan beberapa lagu rohani dibikin instrumental piano solo dan dibikin selo. Ga lama kok syalom2annya, muncul seseorang naik stage, "Yak pak/bu pendeta, para guru, dan murid yang saya kasihi, saya Yus Insan, mari kita berdoa..." *berdoa* trus nyanyi lagu rohani yang agak semangat kyk Bersorak-sorai Bagi Rajamu, dsb *eaak gue msh inget* I always remember this part. Guru mondar mandir. Tengok-tengok kita nyanyi apa ngga. I never nyanyi. It's forbidden in my religion of view, and I obey it. Tp demi kelancaran dan kebahagiaan bersama, kadang bibir joget-joget sendiri. Welp, yaa kadang emg ikut nyanyi, but I never mention any holly words they use. Fair enough, huh?
Green...
Green? itu di depan... on the stage, mainstreamest thing ever in December. You know it... Christmas Tree :) Lengkap sama hiasan-hiasannya, kado-kado natal boongan berbungkus warna-warni, mengkilap, bikin orang craving to grab one and find out what's inside *yang sayangnya semua orang tau itu cuma kardus kosong*. Ga cuma itu... There's no christmas essential without the red-green duet. Yaps, dimana ada merah, disitu ada hijau, dan sebaliknya. Even di tulisan sebesar spanduk diatas, ada hijau.
As always, in each and every service, pasti ngantuk *maaf*. Kalo ga salah sih pencapaian semasa SMAku salah satunya ya ini, never 100% awake during the services. Pasti ada aja sesi tidurnya. And remember! It was December! Remember the sky outside? Embun pagi? Butiran air bekas hujan semalam? Ditambah dengan *maaf saya memang ga selalu dengerin* khotbah pak/bu pendeta yang kadang memang melow. Bikin mager kalo disuru berdiri...
But I miss that December. Desember dimana ga cuma ada kebaktian pagi gitu yang dilakukan annually, tapi ada juga kebaktian/perayaan natal dimana kita pake baju bebas nuansa merah/hijau. Yang paling aku suka, itu usually held di tengah2 jadwal libur, when uda brp hari ga meet up friends dan bisa ketemu lagi + foto2 di kelas dan dapet makan minum gratis, biasanya sih mekdi/jco. 1 hal rancu yang ga teringat tapi kebayang, yang ada di ruang itu, di bulan Desember, pada perayaan itu, di pagi cerah mendung habis hujan dan berembun...It smells good, something good.
p.s : Idk if I miss highschool, but I miss that December. No offense dan maaf kalo dari sini ketauan gue seenaknya at the services, but I love it though. I love being there. Doesnt mean gue murtad kan? I am a Moslim, I believe and I obey every single terms and condition in it. But being in the part of them, the community, or should I say family *yang ga sepenuhnya kukenal* I feel something, and I love it. Tp semua uda lewat kok, buat siapapun yang ever concern about me joining that family, tenanglah, skrg aku udah tau kok rasanya masuk kelas agama Islam hahaha... I have a new family now, it's different indeed. But I always believe, differences are good.
Kenyataan di Balik Topeng
Bertahun-tahun kalian
singgahi negeri ini
Kalian menetap disini, di
tanah air ini
Kalian sama-sama berusaha
Kalian garap tanah ibu
pertiwi
Kalian pertahankan bangsa
ini,
bahkan sejak datang mereka,
serdadu itu...
Lihat! Dalam sejarah kalian
melawan
Melawan, mengusir mereka
Mereka yang ingin merampas
Merampas, merebut potensi
negeri kita
Hei kalian manusia yang
dipertemukan oleh nasib!
Dipertemukan di Indonesia
ini
Aku tahu kalian berbeda
Aku tahu kalian menyadarinya
Aku tahu kalian berbudaya
Berbeda budaya kalian
Tak ingatkah dengan sejarah
yang terukir jelas di negeri ini?!
Sejarah kalian melawan
bersama, para serdadu itu...
Lalu apa yang terjadi kini..?!
Tidak!
Apa yang terjadi sejak dulu...
Bahkan luka itu masih menganga
hingga kini
Kalian satu bangsa! Satu
Indonesia...
Sadarkah akan perilaku
kalian selama ini?
Bagaimana kalian memperlakukan
sesama?
Adil kah?! Baik kah?!
Rasis!
Rasis dimana-mana...
Etnis memang berbeda, aku
tahu!
Aku tahu! Aku tahu!
Siapa aku? Aku kalian!
Seorang saksi hidup berdarah
campur
Aku hidup diantara kalian
Bertahun-tahun aku hidup,
ayah ibu pun berbeda kubu
Lalu dimana aku?
Aku merasakan! Aku memerhatikan...
Satu ketenangan kutemukan di
tengah gejolak etnis
Reformasi...
Satu hal kecil yang
mengawali perdamaian besar,
walau hanya berupa topeng
dan rangkaian omong kosong...
Namun sejak runtuhnya orde
baru, terbawa titik cerah yang mengawali perdamaian etnis
Memang... Masih ada
kalian-kalian yang rasis
Saling memandang satu sama
lain dengan tatapan itu
Tatapan penuh intimidasi
seraya mulut menyapa, menyampaikan pesan damai
Aku tahu! Tak jarang itu
semua hanya kedok belaka!
Ini zaman modern! “Aku tak
mau dibenci masyarakat, aku mau menjadi masyarakat”
Topeng itu!
Perdamaian semu, semua
dibalik topeng itu!
Sadarlah! Sadarlah!
Aku ini saksi hidup!
Aku ini kalian... Menangis,
meratapi nasib ditengah gejolak etnis penuh drama
Zaman modern?! Perdamaian
abadi? Satukan negeri ini?!
Alasan belaka...
Namun itu... Itulah alasan
kalian berdamai
Topeng itulah sumber
ketenangan orang-orang sepertiku di tengah kalian
Mengapa?
Mengapa topeng?
Sudah bertahun-tahun sejak
topeng itu muncul, tp mengapa?!
Masih banyak dari kalian
yang memakai topeng itu hingga kini
Kutemui banyak yang berdamai
Ada yang memakai topeng, ada
yang tidak...
Lihat saudaramu yang
membuang topengnya dan mencoba menerima kenyataan!
Hapuskan air mata bangsa dan
permusuhan etnis ini...
Apalah gunanya topeng itu?
Topeng usang yang kalian
pakai sejak dulu
Bukalah! Lihatlah dunia ini,
bangsa ini...
Saudaramu telah menerima
kenyataan!
Coba tatap wajah-wajah
diseberang
Berbeda? Ya!
Itulah kalian, itulah
mereka, itulah aku...
Apalah rasa dibalik topeng
itu?
Buka!
Kenyataan di depan mata,
siapa yang membuka topeng terlebih dulu?
Kau! Kalian! Dia! Mereka!
Aku disini menunggu...
Menunggu kenyataan di balik
topeng itu
Subscribe to:
Posts (Atom)